Baznas Alokasikan Rp 368 Juta untuk PMT

  • Bagikan
Penyaluran susu formula di Kecamatan Herlang. --

BULUKUMBA,RADARSELATAN.FAJAR.CO.ID -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bulukumba, pada tahun 2023 mengalokasikan Rp 368.900.000, untuk program PMT (Pemberian Makanan Tambahan). Program ini merupakan bagian dari pencegahan stunting.

Staf Baznas Kabupaten Bulukumba, Bulkis menyampaikan, PMT diberikan kepada 595 penerima manfaat. Setial penerima manfaat dialokasikan anggaran Rp 620.000 per bulan per anak. Penyalurannya dilakukan bersama Dinas Kesehatan dan TP PKK.

"Setiap harinya PMT ini diberikan kepada sasaran. Tim  mengirim laporannya dan  dilakukan evaluasi setiap bulannya," jelasnya.

Selain program PMT, lanjut Bulkis Baznas juga menyalurkan bantuan susu formula. Paket susu formula untuk 0-12 bulan, 528 pack Rp. 63.360.000, Paket susu formula lactogen untuk anak 13-24 bulan, 984 pack, Rp. 160.392.000.

"Dan Paket sufor untuk ibu hamil kek sebanyak 2.304 pcs, Rp. 173.592.633," tutupnya (*)

Penulis: FITRIANI SALWAREditor: SUPARMAN
  • Bagikan